Senin, 23 Februari 2009

Tenang Bu,ini aman kok!

Itulah yang diucapakan anak saya Alifa (4 th) ketika akan meluncur dari ketinggian (Flying Fox), di perkebunan teh didaerah puncak. Dia mencoba menenangkan saya dengan mengikuti perkataan instruktur yang sedang memasangkan body harness dibadannya.

Terus terang ada perasaan gak ikhlas ketika ia meminta untuk mencoba flying fox,menurut saya itu terlalu berisiko dan usia 4 th rasanya masih terlalu kecil.Tapi suami saya dengan senang hati membiarkannya merasakan meluncur dari ketingian.

Dan ketika ia meluncur,tanpa sadar air mata saya menetes,tangan saya gemetar,saya takut terjadi sesuatu dengan anak saya tapi disisi lain saya bangga bahwa ternyata anak saya punya keberanian cukup tinggi,saya sendiri takut akan ketinggian dan tidak berani mencoba flying fox. Dan ternyata rasa penakut saya tidak menurun pada anak saya. Alhamdulillah......

Dan yang lebih penting setelah mencoba flying fox,rasa percaya diri anak saya makin tinggi. Jika pergi ke tempat rekreasi atau mal,dia sudah berani main di playground sendiri berbaur dengan anak2 lainnya yang belum dikenal padahal sebelumnya selalu minta ditemani,di sekolah atau dirumah dia tetap nyaman main sendiri jika kadang tidak ada teman yang datang atau enggan bermain dengannya.

Saya tidak mengerti ilmu psikologi,hanya saya melihat ada perubahan secara psikologis terhadap anak saya setelah menyukai flying fox tentunya perubahan yang lebih baik. Walaupun hati saya tetap gusar setiap melihat dia akan meluncur dari ketinggian. Jika memang kamu menyukainya, lakukanlah nak,doa ibu selalu menyertaimu.Amin...................

Tidak ada komentar:

Posting Komentar